♥ Lenn's Craft ♥ Handmade doll ♥ Amigurumi ♥ : 2016

25 December 2016

Boneka rajut Hanamichi Sakuragi

Engg Ingg Engg siapa bilang boneka rajut ga bisa bikin tokoh anime favorit? Ini salah satunya dari tokoh Slam Dunk si Hanamichi Sakuragi. Salah satu anime favoritku. Lenn's Craft bisa bikin banyak karakter nih. Sebagai crafter aku senangg ketika bisa banyak berkarya,bisa menyalurkan hobi syukur lagi kalo ada customer yang suka dengan hasil karyaku.

Jadi ini juga menjadi salah satu inspirasi kalian pecinta Hanamichi Sakuragi yang ingin dibuatkan boneka rajutnya

Reindeer and Snowman Amigurumi Christmas edition

Merry Christmas people. May peace always be with us. Christmas be a happy moment for Christians , and for those who does'nt celebrate it , all of you also feel the joy right ? You can find lots of things in Christmas theme such as Santa claus, Reindeer, and snowman. So.. this time i also make amigurumi in Chrismast edition which is can fullfil your room or car

20 November 2016

Boneka YG BEAR BIG BANG

Penggemar Boy Band Korea Big Bang pasti tau lahh yang namanya YG Bear. Beruang biru yang mempresentasikan diri sebagai ikon band ini.



 

 YG Bear G Dragon

Lenn's Craft jalan-jalan ke Festival Dongeng International Indonesia 2016

Beberapa waktu lalu di Jakarta ada event seru nih untuk adik-adik kita yang manis dan lucu. Namanya festival Dongeng International Indonesia. Bertepat di Museum Nasional atau lebih dikenal Museum Gajah. Kalau boleh jujur ini juga pertama kali aku mengunjungi Museum Nasional :p
Kapan sih event ini ? Diselenggarakannya tanggal 5-6 November lalu.

Ternyata event ini cukup ramai loh. Ada bazar dan ada pameran ilustrasi cerita anak. Tentunya ada acara dongeng maraton. Dari pagi sampai sore kita disuguhkan dongeng menarik . Bahkan story teller nya dari luar negri juga loh. Ada yang dari Korea, Inggris, India, Singapur dan masih banyak lainnya. Ada kelas mendongeng nih untuk kita yang tergerak hatinya jadi pendongeng atau pengongeng di rumah.

Aku pikir event ini bagus untuk anak-anak dan keluarga. Agar anak-anak lebih aktif di luar rumah dan tertarik untuk membaca. Jadi anak jaman sekarang gak melulu main gadget dan maunya ajak ke mall. Dan lebih bersosialisasi dengan teman sebayanya.

Dongeng yang diceritakan juga seru-seru. Ada yang dari cerita rakyat Indonesia dan cerita fiksi dengan tokoh hewan ataupun manusia. Banyak pesan moral yang kita dapatkan. Aku pun hanyut dan berasa balik ke jaman anak-anak.

Buat temen-temen yang punya buah hati, yang ingin mendongeng di rumah dan butuh media untuk bercerita. Lenn's Craft kali ini membuat boneka jarinya. Bahasa kerennya finger puppet.

Aku juga ajak finger puppet foto-foto di museum. Setelah mendatangi event dongeng aku juga berkeliling melihat peninggalan berharga. Banyak yang aku dapatkan ketika mengunjungi Museum Nasional. Dapat pengalaman seru di event dongeng, dapat informasi baru tentang kekayaan Indonesia. Bisa untuk inspirasi untuk project selanjutnya. Dan dapat kenalan baru cewek cantik dari China yang mengunjungi museum juga.


Halaman depan Museum Nasional dengan ikon Gajah.

Nah.. ini finger puppet yang seharian setia menemani jalan-jalan di museum. Inspirasinya dari tokoh-tokoh dongeng hewan.

Yang ini lagi seru dengerin cerita tentang kelinci. Ehh ga ada kelinci yaa di 5 jariku.

 Pendongeng dari Korea dan translator. Beliau bercerita sambil mengajarkan anak-anak bernyanyi lagu Korea. Cerita yang disampaikan pun sangat menyentuh. Tentang seorang anak yang sangat menyayangi ayahnya walau ayahnya buta.
Pendongeng dari Inggris. Salah satu favorit aku nih. Beliau sangat atraktif dan komunikatif dengan anak-anak. Sangat menghibur dan lucu. bercerita tentang persahabatan antara kera dan buaya.

 Kalau yang ini finger puppet di pameran ilustrasi cerita anak.
 Salah satu favoritku dan yang menarik perhatianku. Aku suka gambar dan terutama teknik pewarnaannya.
 Edisi narsis dengan boneka jari
Oh yaa.. Ada workshop belajar membatik loh. Terbuka untuk umum. Anak-anak boleh dewasa boleh. alat dan bahan sudah disediakan. Banyak anak yang terlihat antusias belajar membatik. Seru deh event ini. Kalau lain kesempatan bisa datang lagi. Aku datang lah pasti :)


Boneka Wisuda Custom

Buat temen-temen yang bingung kasih kado Graduation, Lenn's Craft bisa banget nih bikin boneka rajut custom dengan tema wisuda.
Ini salah satu koleksi Lenn's Craft bertema wisuda. Bisa sesuai karakter dan warna yang dimau. Diusahakan jangan deket-deket deadline ya

15 September 2016

Boneka rajut Joker

Inspirasi bisa datang dari mana saja. Terinspirasi film salah satunya. Sempat di hebohkan film Suicide Squad kali ini Lenn's craft membuat joker. Namun hair style yang tidak sama dengan film tersebut.

Dan akhirya aku sadar. Ternyata make up boneka lebih susah dari make up wajah manusia. Banyak texture dr benang yang harus di touch up berkali kali.

Berharap make up joker ini tidak nampak aneh dimata kalian.

12 September 2016

Boneka Pokemon chibi

Pokémon - Pocket Monsters  adalah salah satu serial animasi asal Jepang , yang masih tetap berjalan dan ditayangkan hingga saat ini. Dan beberapa waktu lalu dunia sempat dihebohkan oleh game pokemon go.

Melihat anemo masyarakat yang sangat excited dengan game ini. Lenn's craft juga terinspirasi oleh anime gemes satu ini.
Terutama oleh karakter yang sangat iconic dari Pokemon yaitu pikachu.

Wedding couple doll for bouquet and buttonier

Custom wedding doll for buttonier and hand bouquet for special event.
Lucky me I got this opportunity to made my customer's bouquet getting cute.

If you want make them to. Contact me for more info

16 July 2016

Hello Kitty amigurumi



When I was kid i am a fan of Hello Kitty. And now I can make any kind character Hello Kitty I want that rare we found in mall or doll store. I wish Hello Kitty that I made could be your inspiration too.

Boneka Pikmin


Penggemar Game nitendo, mungkin pernah mendengar judul game yang satu ini . PIKMIN. Game buatan negeri sakura yang membutuhkan strategi dalam bermain. Bercerita tentang Captain Olimar seorang astronot yang mengalami insiden dan terjatuh di suatu tempat yang misterius. Dan disana dia bertemu dengan mahluk yang dipanggilnya Pikmin. Sejenis alien aku rasa. Dan di dalam game ini pemain harus mencari pecahan pecahan peswat yang hancur sebelum lenyap. terdengar menarik dan edukatif?

I present you my Pikmin 

Wedding couple custom made doll Lenn's Craft




Be a honor when we won a trust from customer to make miniature characters couples who getting married. I got sweet client indeed. At that time he ordered miniature his self and his girlfriend characters. By providing reference pictures when they have prewedding photo session before. His plan is to place the dolls in his wedding party. As a crafter crafter I'm pretty proud to be chosen to adorn one's an important event.
We wish you long lasting marriage and happy

02 July 2016

Jual bulu mata palsu

Jual bulu mata palsu murah. Nyaman dipakai dan ringan.  Owner sendiri juga pakai. Tampilan natural dan bisa dipakai berkali kali.
Harga cuma 15 ribu
Minat ? sms atau wa 081315748589

04 June 2016

Jual bulu mata palsu human hair


 Selling fake eyelash . Light weight and comfort, reusable and make you be stunning . Only 15k/ pair. Get yours now
contact me 081315748589

Boneka Maneki neko- Lucky cat


Sering kita jumpai kucing gemes ini di depan toko toko. Konon di negeri Sakura ini, Maneki neko adalah ikon kucing yang membawa keberuntungan. Biasanya kita jumpai dalam bentuk keramik atau plastik. Sekarang sudah ada boneka rajuta alias amigurumi gemes ini yang berbentuk kucing favorit aku.

Banyak legenda Jepang yang mengisahkan asal Maneki Neko. Dari tujuh legenda yang banyak dikenal, ada tiga yang paling terkenal. Yaitu Legenda Kuil Goutokuji, Pramuria Usugumo dari Yoshiwara dan legenda wanita tua dari Imado.

Legenda Kuil Goutokuji

Kuil Goutokuji
Pada awal zaman Edo (abad ke-17) ada sebuah kuil yang terdapat di Setagaya, bagian barat Tokyo. Pendeta kuil tersebut memelihara seekor kucing bernama Tama. Pendeta tersebut sering berbicara dan kadang-kadang sedikit mengeluh kepada Tama mengenai kondisi kuilnya yang miskin." Tama, meskipun miskin aku memeliharamu di kuil ini, bisakah kamu melakukan sesuatu untuk kuil ini ?",harap sang pendeta pada Tama.
Suatu ketika, seorang penguasa dari daerah Hikone (bagian barat Tokyo), bernama  Naotaka Li pulang berburu. Ia berteduh menghindari hujan di bawah pohon besar yang terdapat di depan gerbang kuil. Seekor kucing memberi isyarat mengundang naotaka untuk berteduh di genbang kuil. Tidak berapa lama setelah naotaka berteduh di gerbang kuil, pohon besar tersebut disambar petir. Nyawa Naotaka terselamatkan berkat Tama.
Setelah kejadian tersebut Naotaka Li dan keluarganya menunjuk kuil tersebut menjadi kuil keluarga dan merubah namanya menjadi Goutokuji . Kuil tersebut menjadi makmur setelah didukung oleh keluarga Li. Tama dikuburkan di pekuburan kucing di kuil tersebut dan diciptakan patung kucing (Maneki Neko) untuk mengingatkan orang kepada Tama.

Legenda Usugumo dari Yhoshiwara

Pada zaman Edo banyak terdapat kota-kota kecil yang penuh berbagai macam hiburan gaya Jepang  yang disebut Yuukaku. Salah satu yang terkenal adalah Yoshiwara yang terdapat di bagian timur Tokyo.
Ada dua macam wanita yang bekerja di Yoshiwara. Yang terlatih secara profesional dalam hal musik dan menari disebut Geisha, lainnya adalah pramuria yang disebut Yuujo. Geisha kelas atas yang terlatih dalam berbagai kesenian disebut Tayuu.
Pada pertengahan zaman edo (abad ke-18) ada seorang Tayuu yang bernama Usugumo. Ia terkenal juga sebagai penyayang kucing. Kucingnya selalu berada disampingnya kemanapun ia pergi.
Suatu malam, ketika Usugume hendak memasuki toilet, kucingnya menari-narik bajunya dengan kasar. Meskipun diusir dengan susah payah, kucingnya tidakk mau berhenti mengganggunya. Karena ketakutan usugumo meminta bantuan pemilik rumah. Pemilik rumah tersbut datang dan menebas leher kucing tersebut dengan samurai, karena ditakutkan kucing tersebut adalah kucing setan.
Kepala kucing tersebut terbang ke langit-langit toilet, menggigit dan membunuh seekor ular besar yang sedang mengincar usugumo.
Usugumo sangat menyesal karena telah salah membunuh kucingnya. Untuk mengingatkan jasa-jasa kucingnya, salah seorang tamu menghadiahinya patung kucing yang terbuat dari kayu yang harum. Patung kucing inilah yang kemudian berkembang menjadi Maneki Neko.

Legenda Wanita Imado

Pada akhir zaman Edo (abad ke -19), ada seorang wanita tua yang hidup di Imado, Tokyo bagian timur. Karena keadaannya yang sangat miskin, ia tidak mampu lagi merawat kucingnya. Ia berkata pada kucingnya " Maaf aku terpaksa menelatarkanmu karena kemiskinan ini".
Malamnya kuicng tersebut hadir dalam mimpinya dan berkata "buatlah patung diriku dari tanah liat, patung tersebut akan membawa keberuntungan". Setelah jadi, patung tersebut dibeli orang, semakin banyak ia membuat patung, semakin banyak  orang yang membelinya. Patung kucing (Maneki neko) tersebut membebaskannya dari kemiskinan.

Umaru Amigurumi custom made

Himouto! Umaru-chan

 
The title character, Umaru, is a high school girl who on the surface appears to be perfect with beautiful looks, top grades, and excellence in everything she does. However, at home, she reverts to a secret lifestyle. where she wears an animal hoodie, acts lazy, eats junk food and is obsessed with playing video games, reading manga, and watching anime. While she is in this "indoor" mode, she is drawn in a chibi manner later calling herself Komaru (Umaru's little sister) when Kirie Motoba catches her in that persona. She lives with her older brother Taihei. She wears a cap when she goes to the video arcade where she is a well-known gamer who goes by the initials UMR. She later dons a mask to hide her identity from Sylphynford

30 March 2016

Lenn's Craft diliput TV Bisnis

Yeay Kali ini Lenn's Craft diliput oleh TV bisnis.com situs yang berisi berita tentang bisnis dan insiprasi bisnis nih.
Setelah saya mengunjungi situs ini ternyata banyak sekali insiprasi yang bisa dicoba loh. Banyak sekali individu kreatif di Indonesia.

Untuk Lenn's craft ini tetap di konsep membuat boneka rajutnya . Tv bisnis melakukan interview seputar awal mula berdirinya Lenn's Craft, lalu proses pembuatan dan ide idenya.

Pengalaman shooting dengan tim Tv bisnis sangat seru. Terutama dengan host cantik kita yang bernama Dimas Novita.

Jadi ini kali pertama interview dengan media, namun saya tertawa sepanjang jam. Tim Tv bisnis kala itu ada 4 orang dan semuanya gokil. Alhasil... video yang ditayangkan ketika saya tertawa tertiwi. Edisi cekikikan.com. Maafkan muka saya yang ABSURD. LOL.

Karena pengalaman saya sebelumnya ketika interview dengan media cukup serius. Untuk kali ini. 4 Jempol deh. kaya ketemu teman lama rasanya.

Penasaran dengan behind the scene ??





Maafkan saya rumahnya berantakan. Tapi seperti itulah tempay saya kerja. 
Dari bvehind the scene seru ya. Mereka mau bikin stop motion loh.. 
Yukk intip apa saja sih yang ditayangkan..
(Tapi pliss jangan ketawa liat muka saya yang absurd, itu Mba Ovi ngelucu terus. jadi kebawa suasana deh.)